HP Infinix Zero Ultra dan Zero 20 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga Lengkapnya

ABOUTSEMARANG – Infinix Zero Ultra dan Zero 20 resmi diperkenalkan di Indonesia selang satu hari setelah peluncuran global.

Adapun Infinix Zero Ultra menjadi ponsel pertama Infinix yang dibekali kamera 200 MP, sedangkan Infinix Zero 20 mengusung kamera 108 MP.

Tak hanya segi kamera, diketahui fitur unggulan lain dari Infinix Zero Ultra dan Zero 20 yaitu teknologi pengisian daya cepat dengan masing-masing keluaran daya 180 watt dan 45 watt.

“Dengan segala keunggulannya, kami berharap Infinix Zero Ultra dan Zero 20 dapat memenuhi kebutuhan kehidupan digital para konten kreator atau pengguna yang selalu multitasking,” ungkap Sergio Ticoalu, Regional Marketing Manager Southeast Asia Infinix Mobility, melalui keterangan resmi, Jumat, 7 Oktober 2022.

Sementara untuk spesifikasi Infinix Zero Ultra dan Infinix Zero 20 yang masuk Indonesia sama dengan versi yang dirilis global beberapa waktu lalu.

Berikuti ini spesifikasi Infinix Zero Ultra dan Infinix Zero 20 masing-masing:

Spesifikasi Infinix Zero Ultra

Infinix Zero ultra dibekali layar AMOLED dengan model tepi melengkung. Resolusi layar sudah Full HD Plus, tingkat kecerahan maksimal 900 nits, dan refresh rate 120Hz. Layar Zero Ultra juga dihiasi dengan lubang kecil di bagian tengah atas sebagai tempat untuk menampung kamera depan beresolusi 32 MP.

Sementara di bagian punggung ponsel, terdapat tiga sensor kamera yang dibenamkan ke dalam modul berbentuk persegi.

Konfigurasi dari kamera tersebut adalah kamera utama 200 MP (OIS dan PDAF) yang disertai perekaman video 4K di frame rate 30 fps, kamera ultra-wide 13 MP, dan kamera kedalaman 2 MP.

BACA JUGA :   OPPO Reno10 5G Segera Meluncur di Indonesia, Ini Bocoran Spesifikasinya

Untuk menunjang performa perangkat, ponsel ini diotaki oleh chipset besutan MediaTek Dimensity 920 (6nm). Chipset tersebut merupakan chip 5G yang menawarkan clockspeed hingga 2,5 GHz.

Chipset itu dipadukan dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan 256 GB. Ponsel ini juga memiliki fitur perluasan RAM hingga 5 GB. Jadi, fitur tersebut memungkinkan perangkat memiliki RAM maksimal 13 GB.

Infinix Zero Ultra ditopang oleh baterai berkapasitas 4.500 mAH yang mendukung pengisian daya cepat 180 watt. Dengan mendukung pengisian daya cepat sebesar itu, Infinix Zero Ultra diklaim dapat terisi penuh dari 0-100 persen dalam kurun waktu 12 menit saja.

Perangkat ini menjalankan sistem operasi Android 12 yang dilapisi tampilan antarmuka XOS 12. Varian warna yang tersedia, yaitu Coslight Silver dan Genesis Noir.

Untuk fitur pendukung lainnya, Infinix Zero Ultra memiliki Wi-Fi 6, SIM 5G ganda, dan Erdal Engine 3.0 untuk meningkatkan pengalaman jaringan yang lebih kuat.

Spesifikasi Infinix Zero 20

Infinix Zero 20 ini dibekali layar AMOLED berbentang 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz. Model layar depan dirancang memilki poni menyerupai tetesan air (waterdrop).

Di bagian depan terdapat kamera selfie beresolusi 60 MP. Resolusi tersebut lebih tinggi dibanding pendahulunya, Infinix Zero X (sudah dirilis September 2021) yang dibekali kamera selfie 16 MP.

Di bagian belakang, Infinix Zero 20 dibekali tiga kamera yang dibenamkan dalam sebuah modul besar berbentuk persegi.

Kamera tersebut terdiri dari kamera utama 108 MP, kamera ultra-wide 13 MP, dan kamera lainnya 2 MP. Ketiga kamera tersebut kompak ditemani lampu kilat LED.

Beralih ke sektor hardware, Infinix Zero 20 mengandalkan chipset MediaTek, Helio G99 yang dipadankan dengan RAM 8GB dan memori internal 256 GB. Di bagian software-nya, perangkat berjalan dengan sistem operasi Android 12 dan dilapisi tampilan antarmuka XOS 12.

BACA JUGA :   Hadir dengan Promo Menarik, realme 11 Series Diperkenalkan Lewat 5th Anniversary Roadshow di Semarang

Perangkat ditopang baterai berkapasitas 4.500 mAH dengan fast charging 45 watt. Perangkat diklaim dapat terisi 0-75 persen selama kurang lebih 30 menit.

Harga Infinix Zero Ultra dan Infinix Zero 20

Infinix Zero Ultra (8 GB/ 256 GB) dijual dengan harga Rp 6.449.000. Sedangkan Infinix Zero 20 (8 GB/ 256 GB) dijual dengan Rp 3.399.000.

Kedua perangkat ini sudah dapat dipesan melalui marketplace rekanan Infinix Indonesia per hari ini, Jumat, 7 Oktober 2022.***

Sharing:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan