Simak! Ini 3 Nama Pj Gubernur Jateng Pengganti Ganjar

ABOUTSEMARANG – Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah Sumanto, telah mengusulkan tiga nama calon Pj Gubernur Jawa Tengah yang akan menggantikan Ganjar Pranowo.

Sebagai informasi, Ganjar akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Gubernur Jawa Tengah pada 5 September 2023.

Ketiga nama calon Pj Gubernur Jawa Tengah tersebut adalah Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo, Kepala Badan Diklat Kejagung RI Tony Tribagus Spontana dan Sekretaris Daerah (Sekda) Jateng Sumarno.

Usulan tiga nama itu merupakan hasil dari rapat gabungan seluruh pimpinan DPRD Jateng dan ketua fraksi. DPRD Jateng telah mengirimkan ketiga nama calon Pj Gubernur Jawa Tengah itu ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Pemilihan tiga nama itu berdasarkan atas kapabilitas mereka yang dianggap mampu meneruskan program Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Selanjutnya, Presiden Jokowi akan memilih satu nama Pj Gubernur berdasarkan usulan dari DPRD Jateng dan Kemendagri.

“Kita kan paham regulasi. Kewenangan kita mengusulkan, bisa dipilih bisa tidak. Harapannya usulan kita dipilih, tapi kalau tidak, Pj Gubernur harus memenuhi kriteria yang mampu membawa Jateng kondusif,” ungkap Sumanto, Minggu (20/8).

Sumanto juga mengingatkan empat tugas yang menjadi prioritas untuk dituntaskan yakni infrastruktur, pendidikan, kemiskinan dan stunting atau tengkes. (***)

Sharing:

BACA JUGA :   Resmi Dilantik jadi Wali Kota Semarang, Ini 4 PR Besar Mbak Ita

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan