Tertangkap Kamera Tak Saling Salaman, PSIS Semarang Bantah Isu Keretakan Antar Pelatih dan Asisten

ABOUTSEMARANG – Berembus kabar hubungan antara pelatih kepala PSIS Semarang yaitu Ian Andrew Gillan dengan asistennya, Achamd Resal sedang tidak baik.
Menanggapi hal tersebut, pihak PSIS Semarang membantah adanya kabar tersebut.
Seperti diketahui kabar tersebut bermula saat momen pertandingan PSIS Semarang menghadapi PSS Sleman dalam laga lanjutan pekan ke-15 Liga 1 2022/2023 pada Jumat malam, 16 Desember 2022.
Dalam pertandingan itu, PSIS Semarang berhasil menumbangkan PSS Sleman dengan skor 1-0 di Stadion Manahan Solo.
Adapun kabar soal hubungan pelatih kepala dan asistennya sedang tidak baik lantaran usai pertandingan tertangkap kamera Ian Gillan yang biasanya melakukan salaman dengan jajaran pelatih PSIS pada momen itu dia yang berusaha menyalami Resal justru melengos.
Bahkan dari wajah Resal terlihat ada ekspresi dia memang seperti enggan berjabat tangan dengan sang pelatih kepala.
Hal tersebut membuat publik menilai hubungan keduanya tengah tidak baik-baik saja. Bahkan Presiden Borneo FC, Nabil Husein pun sampai memberikan tanggapan.
“Ga ada respek2 nya dengan head coach top ente. Untung bukan di Borneo.. coba kalau disini,” cuit Nabil.
Namun demikian, PSIS melalui cuitan di Twitternya membantah hal ini.
“Mengenai video yang beredar di media sosial, tidak benar bahwa coach Ian dan coach Resal memiliki masalah,” tulis aku Twitter PSIS.
“Pada momen tersebut, Coach Resal nampak emosi karena akan melakukan protes keras kepada wasit terkait kartu merah kepada Oktafianus sehingga ia nampak tergesa-gesa,” imbuhnya.
“Hubungan coach Ian, coach Resal dan seluruh komponen tim dalam kondisi sangat kondusif untuk menatap sisa pertandingan di BRI Liga 1 musim ini,” pungkasnya.***
Mengenai video yang beredar di media sosial, tidak benar bahwa coach Ian dan coach Resal memiliki masalah.
Pada momen tersebut, Coach Resal nampak emosi karena akan melakukan protes keras kepada wasit terkait kartu merah kepada Oktafianus sehingga ia nampak tergesa-gesa. pic.twitter.com/GmZjNsWmNx
— PSIS (@psisfcofficial) December 17, 2022